Tuesday, April 12, 2011

Toni Belum Ikut Bursa Calon Ketum PSSI

Sosok Ketua Umum (Ketum) Pengda PSSI Jawa Barat Toni Apriliani disebut-sebut ikut meramaikan bursa calon Ketum PSSI. Namun hal itu dibantah Toni setelah mengetahui kabar tersebut.
BANDUNG - Sosok Ketua Umum (Ketum) Pengda PSSI Jawa Barat Toni Apriliani disebut-sebut ikut meramaikan bursa calon Ketum PSSI. Namun hal itu dibantah Toni setelah mengetahui kabar tersebut.

"Kabar dari mana? Saya belum mencalonkan. Sejauh ini kita masih konsisten memberi dukungan pada pak George (Geroge Toisutta, red)," kata Toni, Selasa (12/4/2011). Sebagai Ketum PSSI Jabar, Toni mengaku saat ini dirinya masih berkonsolidasi dengan pemilik suara di Jabar termasuk diantaranya pengurus Pengcab.

"Kita belum mengambil sikap lain. Kalau seandainya saya dipercaya teman-teman pemegang suara lainnya, maka akan saya hormati dan hargai. Tapi belum ada pencalonan," jelas Toni.

Pengda Jabar bersikeras memberi dukungan pada George Toisutta. Bahkan, meski hingga saat ini Komite Normalisasi selaku tim yang ditunjuk FIFA untuk menyelesaikan masalah Kongres Calon Ketum PSSI, Toni mengaku masih menunggu keputusan terakhir.

"Karena belum ada ketegasan dari Komite Normalisasi yang kelihatan tidak konsisten. Seandai pak George maupun yang lain tidak boleh ikut bursa calon, maka kita akan berembuk lagi," terangnya.

Seperti diketahui, Ketua Normalisasi Agum Gumelar menyatakan, dirinya akan bertemu dengan Presiden FIFA Sepp Blatter, 19 April mendatang. FIFA memang sudah melarang empat nama untuk mencalonkan diri menjadi Ketua Umum PSSI. Mereka adalah George Toisutta, Arifin Panigoro, Nirwan Bakrie dan Nurdin Halid. Tapi, untuk lebih pastinya, Agum akan bertemu dengan Blatter.

"Empat orang ini sudah dinyatakan FIFA tidak boleh dicalonkan lagi. Untuk lebih jelasnya tanggal 19 April nanti, saya akan bertemu langsung dengan Sepp Blatter (Presiden FIFA)," tegas Agum.

MSN SPORT

No comments:

Post a Comment